Membuat Project PHP dengan Composer

19.22 0 Comments

Membuat Project PHP dengan Composer


Project dengan Composer
Sebanarnya untuk memulai belajar pemrograman PHP, kita tidak butuh banyak alat.
Cukup dengan 4 alat ini:
  1. PHP;
  2. Composer;
  3. Teks Editor;
  4. dan Browser.
Kita sudah bisa membuat project PHP dengan teknologi terbaru.
Mari kita coba…

Membuat Proyek PHP dengan Composer

Pastikan composer sudah terinstal di komputermu. Cara instalnya sudah pernah saya bahas di: Cara Menggunakan Composer untuk Manajemen Proyek PHP.
Ketik perintah berikut untuk membuat project baru:
mkdir <nama project>
cd <nama project>
composer init
Pertama kita harus membuat direktori baru dengan perintah mkdir, lalu masuk ke direktori tersebut dengan perintah cd.
Setelah itu, kita bisa membuat project baru di sana dengan perintah composer init.
Contoh:
Membuat project baru dengan composerJika ada pertanyaan yang muncul, tekan enter dan jawab no, karena nanti kita bisa edit.
Composer akan membuat file composer.json dengan isi seperti ini:
{
    "name": "petanikode/belajar-php",
    "authors": [
        {
            "name": "Ardianta",
            "email": "dian@petanikode.com"
        }
    ],
    "require": {}
}
ini adalah informasi tentang project kita.
Berikutnya, silahkan buka direktori belajar-php dengan teks editor.
project PHP di teks editor

Menjalankan Server PHP dengan Composer

Sebenarnya kita bisa menjalankan server dengan perintah ini:
php -S localhost:8080
Tapi karena kita ingin menggunakan composer untuk melakukannya, maka kita harus menambahkan perintah tersebut ke dalam composer.json.
Skrip di composer JSONSetelah itu, kita bisa eksekusi dengan perintah:
composer server
Buka terminal, lalu ketik perintah tersebut. Maka server PHP akan berjalan di port 8080.
Menjalankan Server PHPSekarang mari kita buka browser dan arahkan ke alamat http://localhost:8080.
Server PHP berjalanHasilnya “Not Found” karena belum ada file PHP yang kita buat.

Membuat Program PHP

Buatlah file index.php dengan isi seperti ini:
<?php

echo "Hello World!";
Program PHP Hello WorldSetelah itu refresh browser.
Maka akan tampil seperti ini:
Program PHP Hello WorldMudah bukan.
Berikutnya, coba membuat file PHP yang lain.
File: about.php
<?php

echo "<h1>About me</h1>";
echo "Saya adalah programmer PHP yang suka PHPin komputer<br>";
echo "Kadang komputernya sampai hang dan saya bingung mau ngapain";
Setelah itu buka alamat: http://localhost:8080/about.php
Program PHP About Me

Akhir Kata…

Selamat , kamu sudah membuat program PHP pertama. Berikutnya, silahkan pelajari tentang variabel, Struktur dasar sintaks PHP, Percabangan, Perulangan, dan lain-lain.

reza pahlevi

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard. Google

0 komentar: